Friday, November 23, 2012

Persiba Balikpapan Incar Amir Varini & Karim Rouani

Hans-Peter Schaller - Persiba Balikpapan (GOAL.com/Ongisnade)
www.ongisnade.com

LIPUTAN BOBY AJI DARI BALIKPAPAN
Pelatih Hans Peter Schaller kini tengah serius menyeleksi tiga striker asing yang akan diproyeksikan untuk membela tim Persiba Balikpapan dalam Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012/13 mendatang.

Ketiga striker yang berjuang untuk masuk skuad Beruang Madu-julukan Persiba- tersebut yakni Amir Varini (Iran), Karim Rouani (Maroko) dan striker asal Kamerun, Emile Mbamba.

Dari ketiga pemain tersebut, tampaknya Schaller harus segera menjatuhkan pilihan. Dan sepertinya pria Austria ini harus menghadapi dua pilihan apakah Amir Varini atau Karim Rouani.

Striker Iran [Amir Varini] dan Maroko [Karim Rouani] sama-sama punya kualitas, tapi keduanya masih akan terus saya pantau hingga beberapa hari ke depan, ujar Schaller kepada GOAL.com Indonesia usai latihan timnya.

Mengapa Schaller tidak melirik Mbamba? Bukan mengabaikan, namun Schaller berasalan jika striker asal Kamerun tersebut baru saja bergabung di latihan kemarin.

Meski Schaller punya dua pilihan striker dalam seleksi kali ini dan keduanya sama-sama punya kans besar untuk berkostum biru Persiba musim ini. Tampaknya eks pelatih timnas Laos tersebut mempunyai penilaian lebih kepada sosok Amir Varini.

Striker Iran [Amir Varini] itu saya lihat penampilannya bagus, dan sebagai striker dia punya pengalaman luas. Apalagi setelah saya lihat dia punya pengalaman internasional bersama timnas Iran, dia juga pernah tampil di Liga Champion Asia, itu pengalaman bagus buat seorang pemain, terangnya.

Apalagi lanjut pelatih kelahiran 5 September 1962 tersebut, Amir juga pernah tampil di Liga Champion Asia.

Itu pengalaman bagus dan dia juga striker yang tenang dengan naluri gol yang bagus, puji Schaller.

Sementara itu, soal Karim Rouani, Schaller juga memberikan penilaian positif. Hanya saja pasca uji coba melawan PS Penajam Paser Utara (PPU) pada Rabu malam lalu eks striker BEC Tero Sasana FC ini harus mengalami cedera. Karenanya pula di latihan kemarin, Karim hanya terlihat di tepi lapangan menyaksikan rekannya berlatih. Menurut Schaller kemungkinan Karim baru bisa pulih dan berlatih pada Sabtu (24/11) nanti.

Saya harus lihat keduanya pada Sabtu nanti pada laga uji coba berikutnya. Selain itu kami juga saya masih ingin lihat penampilan kiper [Wawan Hendrawan], tandas Schaller. (gk-24)


Via: Persiba Balikpapan Incar Amir Varini & Karim Rouani

No comments:

Post a Comment