Tuesday, November 27, 2012

Sriwijaya FC Tidak Terpengaruh Isu Batalnya IIC

Sriwijaya FC - Latihan (GOAL.com/Antara)
GOAL.com/Antara

LIPUTAN HENSYI FITRIANSYAH DARI PALEMBANG
Beredar isu kalau turnamen Inter Island Cup (IIC) 2012 batal digelar, karena PT Liga Indonesia kekurangan dana untuk menggelar turnamen ini. Namun, isu batalnya IIC tidak berpengaruh untuk Sriwijaya FC sedikit pun. Tim asal Sumatera terus mempersiapkan diri menghadapi turnamen ini, baik persiapan tim maupun persiapan sebagai tuan rumah.

Sekum PT SOM Faisal Mursyid mengatakan, batalnya IIC hanya isu belaka, dan pihak Sriwijaya FC sudah mendapatkan kepastian kalau turnamen IIC akan berjalan sesuai jadwal. Sriwijaya FC akan menjadi salah satu tuan rumah di babak penyisihan grup.

Kami sudah mendapat kepastian kalau turnamen IIC akan digelar sesuai jadwal. Informasi yang mengatakan IIC batal, hanya isu belaka. Lagi pula secara logika, tidak mungkinlah IIC batal, karena jadwal sudah disusun dan pembagian grup sudah dilakukan, kata Faisal Mursyid kepada GOAL.com Indonesia, Selasa (27/11).

Menurut Faisal, berdasarkan surat dari PT Liga Indonesia, jadwal pertandingan sudah pasti digelar pada 7-11 Desember, berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring. Sriwijaya FC sendiri berada di Grup A bersama Persija Jakarta, Persita Tangerang, dan PSPS Pekan Baru.

Sriwijaya FC akan memulai pertandingan, Jumat (7/12), yakni menjamu PSPS Pekanbaru pada pukul 19.00 WIB, sementara pada pukul 15.30 WIB akan dilangsungkan pertandingan antara Persija Jakarta dan Persita Tangerang.

Kemudian Minggu, (9/12), Sriwijaya FC akan menghadapi Persija Jakarta, yakni pada pukul 15.30 WIB, setelah itu pada hari yang sama dilanjutkan dengan pertandingan PSPS Pekanbaru menghadapi Persija Jakarta. Dan, pada hari terakhir, Selasa (11/12), Sriwijaya FC akan menghadapi Persita Tangerang pukul 19.00 WIB dan PSPS Pekanbaru menghadapi Persija Jakarta pukul 15.30 WIB.

Dengan jadwal yang sudah disusun rapi seperti ini, tidak mungkin lagi, turnamen IIC akan batal diselenggarakan. Kita sebagai tuan rumah juga sudah siap menggelar pertandingan ini, kata Faisal memastikan.

Sriwijaya FC sendiri mematok target tinggi dalam turnamen ini. Juara IIC 2012 coba diraih tim asal Sumatera Selatan ini, untuk mengulangi kesuksesan pada 2010 saat menjadi juara. Sebagai langkah awal, Sriwijaya FC bertekad meraih juara grup. (gk-42)


Via: Sriwijaya FC Tidak Terpengaruh Isu Batalnya IIC

No comments:

Post a Comment